Tips Jitu Meningkatkan Semangat Belajar

semangat  belajar
source: https://id.pinterest.com/hishamelamir001/
Belajar adalah rutinitas wajib anak sekolah. Namun, jika tiap hari disuguhi waktu untuk belajar akan membuat kita bosan dan justru malas. Untuk membangkitkan semangat belajar kembali, lakukan 8 tips berikut ini. 

1, Tentukan Target

Target menentukan seberapa keras kita harus belajar. Tentukan target apa yang harus kita capai saat belajar. Seperti nilai ulangan yang harus di atas 90, atau ujian yang harus memuaskan dengan nilai terbaik. Kamu bisa menuliskan target jangka panjang dan jangka pendek dalam suatu tulisan yang akan membuat kamu semangat saat melihatnya.

2. Punish and Reward

Serelah menentukan target, kamu harus memberikan hukuman dan hadiah untuk diri kamu setelah mencapai target. Buatlah hadiah dan hukuman sesuai dengan tingkat targer yang ingin kamu capai. Contohnya buat list apabila kamu mendapatkan nilai 90 di ulangan matematika, kamu akan makan makanan favorite. Apabila kamu tidak tercapai kamu akan berhemat selama tiga hari dengan membawa bekal dari rumah. Lakukan reward dan punish yang positif agar mendapat manfaat juga untuk diri kamu.

3. Atur Jam Belajar

Belajar terlalu sering akan membuat kamu bosan. Aturlah jam belajar agar kamu memiliki jeda untuk istirahat. Contohnya kamu udah belajar disekolah selama 6 jam, untuk itu kamu cukup menambahkan 2 jam belajar sehari. Fokuslah selama belajar di sekolah, agar saat di rumah kamu cukup pengulangan dan mengerjakan tugas.

4. Me Time

Berikan istirahat untuk dirimu sendiri. Cobalah ambil waktu sehari untuk melakukan apa yang kamu mau tanpa diganggu belajar. Membuat pikiran segar dan senang dapat membangun kembali semangat yang telah padam.

5. Atur Pelajaran

Setelah target dan jam belajar diatur, kamu juga perlu menjadwal pelajaran apa yang harus kamu pelajari. Buatlah jadwal belajar dengan waktu yang telah ditentukan. Kamu juga dapat membuat jadwal sesuai jadwal pelajaran di sekolah, berikan tambahan waktu juga apabila ada ujian atau ulangan.

6. Pilih Tempat yang Nyaman

Pilihlah tempat yang nyaman untuk kamu belajar. Kamu adalah orang yang paling tahu diri kamu sendiri. Apabila kamu lebih fokus dan nyaman belajar di perpusatakaan luangkanlah waktu untuk belajar disana. Apabila kamu lebih senang di kamar, lakukanlah belajar di kamar. Aturlah tempat senyaman mungkin.

7. Jauhkan Gangguan Saat Belajar

Hal pertama yang harus kita perhatikan sebelum belajar dimulai adalah menjauhkan segala hal yang dapat mengganggu belajar kita. Seperti menjauhkan handphone, mematikan TV dan membuat plang di pintu agar tidak diganggu. Saat kita fokus belajar dan handphone berdering, kita akan lebih konsen ke handphone dan malas untuk kembali belajar.

8. Buatlah Ketertarikan dengan Pelajaran

Belajar tidak hanya perlu dengan menghafal. Kamu perlu mengetahui tujuannya dan apa yang terjadi sekarang dengan menggunakan pelajaran yang telah kamu pelajari. Apabila kamu belajar tentang ekonomi, kamu dapat melihat kejadian disekitar yang berhubungan dengan ekonomi. Seperti permintaan dan penawaran. Lakukanlah dengan hal yang menyenangkan. 

Demikian semoga bermanfaat
beautynesia.id

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Jitu Meningkatkan Semangat Belajar"

Post a Comment