Keajaiban Proses Sistem Reproduksi Yang Perlu Diketahui Agar Kita Bersyukur

Serbuk Sari
Keajaiban Serbuk Sari
Ketika serbuk sari yang tidak berasal dari tumbuhan yang sejenis melekat pada kepala putik (stigma) maka serbuk sari tidak akan berkecambah membentuk buluh serbuk sari sehingga proses pembuahan (fertilasasi) tidak akan terjadi. 
Mengapa demikian?. ternyata serbuk sari yang berasal dari tumbuhan yang lain tidak dapat melekat dengan kuat pada kepala putik. Hal ini karena gaya adhesi dan kohesi. Gaya tarik menarik antara molekul yang berbeda atau gaya adhesinya pada serbuk sari dengan kepala putik pada tumbuhan yang berbeda jenis amat lemah. 
Gaya adhesi yang lemah menyebabkan serbuk sari mudah lepas dari kepala putik. Selain itu, pada permukaan serbuk sari terdapat senyawa kimia yang berupa lipid (lemak) dan protein termasuk enzim. Senyawa kimia ini akan bereaksi dengan senyawa kimia pada kepala putik. 
Jika serbuk sari tidak cocok maka reaksi kimia yang terjadi akan menghambat metabolisme dari serbuk sari sehingga serbuk sari tidak dapat berkecambah membentuk buluh serbuk sari, sehingga fertilisasi tidak terjadi



Jerawat VS Hormon Testosteron



Hormon Testosteron memiliki banyak fungsi, antara lain mengatur perkembangan dan fungsi alat kelamin laki-laki, mengatur perkembangan ciri-ciri kelamin sekunder seperti tumbuhnya rambut pada daerah tertentu, meningkatkan aktifitas kelenjer minyak dan kelender dalam kulit sehingga pada saat puber muncul jerawat dan bau badan, suara yang besar, otot yang lebih kuat dan dada yang lebih bidang



Hormon Estrogen dan Progesteron VS Jerawat 


hormon

Hormon estrogen dan progesteron berperan mengatur siklus menstruasi. Horman ini juga mengatur pekembangan ciri-ciri kelamin sekunder pada perempuan. Ciri kelamin sekunder tersebut antara lain, semakin besarnya pinggul, tumbuhnya rambut pada bagian tertentu, berkembangnya payudara, semakin aktifnya kelenjer minyak dan kelenjer keringat yang dapat memicu tumbuhnya jerawat




Sel Sperma VS sel Telur


sel telur

Dari jutaan sel sperma yang masuk ke saluran reproduksi perempuan, hanya satu sel sperma yang dapat membuahi sel telur. mengapa demikian? 
Setelah salah satu sel sperma memasuki membran sel telur maka secara langsung sel telur akan membentuk benteng yang tidak dapat dilewati oleh sperma lainnya. 
Renungkan, betapa maha besarnya Allah SWT mendesain proses fertilisasi ini.






Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Keajaiban Proses Sistem Reproduksi Yang Perlu Diketahui Agar Kita Bersyukur"

Post a Comment